Muhammadiyah Sebut Mbah Moen Kiai & Negarawan Visioner

KH Mimoen Zubair



MUHAMMADIYAH 4 PBB -- Sekretaris Umum (Sekum) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Abdul Mu’ti, menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya Kiai Kharismatik Nahdlatul Ulama sekaligus Pengasuh Pondok Pesantren Al-Anwar, Sarang, Rembang, Jateng KH Maimun Zubair (Mbah Moen).

“Inna lillahi wainna ilaihi rajiun. Kami secara pribadi dan atas nama PP Muhammadiyah mengucapkan belasungkawa atas wafatnya KH Maimoen Zubair. Semoga beliau husnul hatimah dan mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah,” ujar Abdul Mu’ti dalam keterangannya kepada Inisiatifnews.com, Selasa (06/8/2019).

Menurutnya, Muhammadiyah, umat Islam, serta seluruh bangsa Indonesia sangat kehilangan Mbah Moen. Sebab, selama ini, peran Mustasyar PBNU ini bagi umat Islam dan bangsa Indonesia sangat penting.

“Mbah Maemon adalah sosok kiai kharismatik dan ulama yang memiliki kepribadian utama. Mbah Maemon adalah figur politisi dan negarawan yang visioner,” tuturnya.

Dia berharap, setelah kepergian Mbah Moen, lahir sosok baru yang mampu melanjutkan perjuangan tokoh senior PPP itu. “Bangsa Indonesia perlu memiliki generasi baru yang dapat melanjutkan perjuangan dan ketokohan Mbah Moen,” pungkas Mu’ti. (sumber)

Share this:

Posting Komentar

 
Copyright © Keluarga Muhammadiyah Pendukung Partai Bulan Bintang. Designed by OddThemes | Distributed By Gooyaabi Templates